Cara Download Jurnal di Science Direct | How to Download Journal from Science Direct

Sciencedirect merupakan salah satu situs yang menyediakan jurnal interasional terlengkap, namun sayangnya jurnal yang tersedia tidak gratis atau berbayar, hal ini pasti membuat mahasiswa yang mencari referensi untuk penelitian kebingungan, dimana harus mengeluarkan uang untuk membeli jurnal yang belum tentu isinya sesuai dengan keinginan mahasiswa.


Nah untuk kawan-kawan tidak perlu kawatir, karena ternyata ada berberapa cara untuk mendapatkan jurnal gratis di sciencedirect.com, untuk pengalaman admin sendiri 2 cara untuk mendapatkan jurnal tersebut secara gratis. 


Cara yang pertama yaitu login menggunakan proxy/wifi dari universitas.

Yap berdasarkan pengalaman sendiri, hanya dengan menggunakan wifi dengan proxy universitas, kita sudah dapat mendownload jurnal secara gratis di Science Direct secara langsung melalui tombol download yang tersedia di atas jurnal yang dipilih.  Namun perlu digaris bawahi, tidak semua universitas ini berlangganan dengan Science Direct. 

Cara kedua yaitu menggunakan Sci-Hub.

Scihub merupakan situs dimana kita dapat mendownload jurnal secara gratis, sesuai pembahasan artikel ini yaitu jurnal dari ScienceDirect. Lantas bagaimana cara mendownload jurnal disitus ini? caranya cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:


1. Buka website Science Direct, dan cari kata kunci sesuai keinginan kalian.



2. Pilih jurnal yang akan kalian download.


3. Copy link jurnal yang dipilih tadi.


4. Buka website Sci-Hub, dan paste link yang sudah dicopy tadi.


5. Jurnal sudah dapat didownload secara gratis.


PERHATIAN!

Situs Sci-Hub ini terkadang sering merubah domainnya, dikarenakan situs ini masih merupakan situs yang ilegal. Berberapa alamat yang masih aktif yaitu: https://scihub.wikicn.top , https://sci-hub.se. Jadi kawan-kawan harap mencari sendiri situs Sci-Hub jika suatu saat salah satu alamat diatas sudah tidak aktif lagi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama